Alhamdulillah,
Kabar gembira dari mahasiswa Pendidikan Akuntansi FKIP UMS yang berhasil menembus seleksi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) tingkat universitas. Sebanyak 6 tim dinyatakan lolos program PKM dimana 5 diantaranya dari bidang Pengabdian Masyarakat (PKM-PM) dan Kewirausahaan (PKM-K). Nantinya, mahasiswa yang lolos ini akan mendapat bimbingan untuk menembus PIMNAS.
Sebagai bentuk apresiasi, mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi yang berhasil menembus level PIMNAS akan diberikan hak konversi nilai Tugas Akhir/Skripsi menjadi A. Kegiatan PKM menjadi ajang kreativitas mahasiswa yang secara rutin setiap tahun diselenggarakan oleh Simbelmawa Kemdikbud.
Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (semula Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Ditjen Dikti), Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan, Kementerian Ristek Dikti untukmeningkatkan mutu peserta didik (mahasiswa) di Perguruan Tinggi agar kelak dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis dan/atau professional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional.
PKM dikembangkan untuk mengantarkan mahasiswa mencapai taraf pencerahan kreativitas dan inovasi berlandaskan penguasaan sains dan teknologi serta keimanan yang tinggi. Dalam rangka mempersiapkan diri menjadi pemimpin yang cendekiawan, wirausahawan serta berjiwa mandiri dan arif, mahasiswa diberi peluang untukmengimplementasikan kemampuan, keahlian, sikap, tanggungjawab, membangun kerjasama tim maupun mengembangkan kemandirian melalui kegiatan yang kreatif dalam bidang ilmu yang ditekuni.